Daftar Isi
Daftar Isi

NYI BLORONG SIAPA SEBENARNYA? - intancahya.com

Nyi Blorong adalah sosok makhluk ghoib yang sudah melegenda ditanah air dengan wujud wanita berparas cantik pada bagian tubuh pinggang keatas dan beru

By : intan cahya

Nyi Blorong adalah sosok makhluk ghoib yang sudah melegenda ditanah air dengan wujud wanita berparas cantik pada bagian tubuh pinggang keatas dan berupa ular pada bagian pinggang kebawah.

Asal Usul Nyi Blorong

Nyi Blorong pada dasarnya ialah seorang manusia yang terlahir di kalangan kerajaan. Yakni kerajaan Caringin. Raja Caringin Kurung XI, Prabu Jaya Cakra memiliki putri bernama Dewi Rangkita. Dan Dewi Rangkita memiliki putri yang diberi nama Nyimas Dewi Anggatri. Nyimas Dewi Anggatri inilah nama asli dari nyi blorong Selain parasnya yang cantik jelita, Hidup sebagai seorang putri kerajaan ternyata justru menjadikan Nyimas Dewi Anggatri memiliki tabiat yang sombong dan semena-mena. 

Sampai pada suatu ketika dia diusir dari lingkungan kerajaan karena sikapnya yang sudah melampaui batas. Nyimas Dewi Anggatri memutuskan untuk mengasingkan diri dan bertapa dihutan. Lalu dilihatnya gerbang pembatas alam nyata dan kerajaan ghaib Nyi Roro Kidul. Nyimas Dewi Anggatri pun terseret memasukinya. Sesampai disana ia berjumpa dengan Nyi Roro Kidul. Dijelaskanlah perjalanan hidupnya yang membawa dia sampai sana. 

Karena merasa iba dengan cerita Nyimas Dewi Anggatri, Nyi Roro kidul pun memberi kesempatan pada Nyimas Dewi Anggatri untuk dirawat dan Dididik dengan baik. Alhasil tidak sia-sia, Kemampuan Nyimas Dewi Anggatri berkembang pesat. Dia ahli dalam peperangan, Mengorganisir pasukan, Mengendalikan hujan dan kerezekian. Tentu saja hal itu membuat Nyi Roro Kidul bangga dengan pencapaiannya. 

BACA JUGA : KISAH MISTERI PESUGIHAN NYI BLORONG KAYA MENDADAK DENGAN MENUMBALKAN ANAK

Setelah itu diangkatlah Nyimas Dewi Anggatri sebagai panglima Kerajaan Ratu Pantai Selatan. NYI Roro Kidul juga memberinya kekuatan ular dan menggantinya dengan nama baru yakniNyi Blorong. Sayangnya Nyi Blorong justru berkhianat dan menyalahgunakan posisinya sebagai panglima demi kesenangan pribadinya. Mengetahui hal itu Nyi Roro Kidul pun mengusirnya dari Kerajaan Ratu Pantai Selatan. Akhirnya Nyi Blorong pun mendirikan kerajaan sendiri.


intancahya
NYI BLORONG SIAPA SEBENARNYA


Pesugihan Nyi Blorong


Nama Nyi Blorong kian kondang terutama dalam bidang pesugihan. Nyi Blorong dengan misi menyesatkan umat manusia menjanjikan iming-iming kekayaan bagi manusia yang mau menyembahnya. Tentunya dengan persyaratan dan perjanjian-perjanjian tertent

Jenis-jenis Pesugihan Nyi Blorong


Jenis-jenis Pesugihan Nyi Blorong begitu banyak. Dengan persyaratan dan perjanjian yang berbeda-beda. Ada yang memakai jasa tuyul, Babi ngepet, Uang kembali dan lain-lain. Ada yang meminta tumbal anak sendiri, Ada yang minta tumbal orang bebas, Bayi Bajang dan lain sebagainya.

Pengabdi Nyi Blorong


Pengabdi Nyi Blorong ialah orang atau jin yang menyembah dan memohon pertolongan pada Nyi Blorong. Meskipun telah jelas musyriknya, Pada nyatanya masih banyak manusia yang memilih cara ini guna mendapatkan kekayaan dan kedigdayaan. Pengabdi utama Nyi Blorong kebanyakan berasal dari kaum paranormal. Diikuti dengan pasien-pasien mereka (paranormal) yang menginginkan kekayaan dan kedigdayaan secara instan.

Tujuan Nyi Blorong


Seperti yang sudah saya sebutkan, Bahwa tujuan dari Nyi Blorong tak lain hanyalah menyesatkan umat manusia. Dibikinnya manusia tertarik dengan iming-iming kekayaan. Namun dipakainya tumbal-tumbal yang merugikan dan membuat kerusakan. Namun ketika kekayaan itu sudah didapatkan, Tidaklah lama pelaku pesugihan meninggal. Meninggal nya bukannya langsung sampai pada Yang Maha Kuasa melainkan sesuai perjanjian yakni menjadi budak Nyi Blorong terlebih dahulu sampai batas waktu tertentu. 

Sekian ulasan dari saya mengenai Nyi Blorong. Semoga bermanfaat. Semoga kita semua dijauhkan dari tipu daya kejahatan makhluk yang ingin menyesatkan kita dari jalan kebenaran

BACA JUGA : MAKSUD DARI SANTET DAN CARA PENANGKAL SANTET

EDUKASI MAKHLUK HALUS TIPS